Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Terima kasih Pak Winarso atas pembahasan yg diberikan, kami ada pertanyaan dgn pembahasan No 3.
Pertanyaan kami apakah syarat agar kedua benda bertemu adalah Va = Vb
Apakah boleh jika kita gunakan syarat ra = rb
Mohon penjelasannya
Tks
Sdr. Dendi berdasarkan soal anda, yang menyatakan :
rA = (4t2 - 5t + 7)i + (5t2 - 4t + 2)j
rB = (2t2 -11t - 29)i + (4t2 - 6t + 17)j
maka posisi awal A dan B tidak sama, yaitu saat t = o
rAawal = 7i + 2j dan rBawal = 29i + 17j
maka jarak tempuh A dan B tidak sama, maka saya asumsikan va = vb.
Semoga membantu!
1. Sebuah peluru ditembakkan dgn kecepatan awal 40 m/s dgn sudut elevasi 30° jika g = 9,8 m/s2 dan massa peluru = 0,02 kg, hitunglah usaha sejak ditembakkan sampai jatuh kembali ketanah.
2. Sebuah peluru ditembakkan dari puncak bidang miring dgn sudut kemiringan bidang miring 30° dgn sudut elevasi dari bidang miring 60° dan kec 200 m/s. Hitunglah lama waktu diudara dan jauh tembakan maksimum
Mohon dibantu
Silah cek jawaban kami, pada file berikut! lampiran
Winarso, S.Pd 6 Oktober 2011 0:0
1. Sebuah benda dilemparkan dari ketinggian 5 m diatas tanah dgn kec awal 20 m/s dan sudut elevasi 60°. Jika g = 10 m/s2 , hitunglah kecepatan bendasaat mencapai ketinggian 20 m di atas tanah
2. Gerak sebuah benda dgn perc a = -4i + 6j, pada saat t = 3 s memiliki kec v = -6i + 22j dan posisi r = 8i + 33j, hitunglah posisi awal benda itu dari titik asal adalah pada jarak .... m
3. Posisi sesaat benda A dan B adalah rA = (4t2 - 5t + 7i + (5t2 - 4t + 2)j dan rB = (2t2 -11t - 29)i + (4t2 - 6t + 17)j . Benda A dan B bertemu pada saat t = ..... sekon
Terima kasih
cek file berikut! lampiran
Winarso, S.Pd 5 Oktober 2011 0:0
sebuah setrika listrik 250 watt,220 volt,dipakai selama 1,5 jam.energi listrik yang diperlukan adalah.......
trima kasih sebelumnya pak......
Gunakan persamaan energi listrik
W = P.t = 250W x 1,5Jam = 375 WJam = 375 WH
apa yang dimaksud awan petir ? apa hubungan penangkal petir dengan awan petir ? mohon penjelasan.
Awan petir adalah awan yang berpotensial lebih tinggi dibanding bumi, sehingga memungkinkan awan tersebut melepaskan muatan positif ke bumi sehingga terjadilah petir.
Penangkal petir adalah suatu alat yang berfungsi untuk "memanggil petir" untuk menuju alat tersebut dan kemudian diteruskan ke bumi.
Penangkal petir ini dihubungkan dengan tanah atau bumi sehingga memiliki potensial lebih rendah dibanding dengan awan petir. Dengan demikian, karena adanya beda potensial antara awan petir dengan penangkal petir maka petir akan masuk ke panangkal petir selanjutnya menuju tanah atau bumi.
Coba baca artikel berikut!
Petir atau halilintar adalah gejala alam yang biasanya muncul pada musim hujan di mana di langit muncul kilatan cahaya sesaat yang menyilaukan biasanya disebut kilat yang beberapa saat kemudian disusul dengan suara menggelegar sering disebut Guruh. Perbedaan waktu kemunculan ini disebabkan adanya perbedaan antara kecepatan suara dan kecepatan cahaya.
Petir merupakan gejala alam yang bisa kita analogikan dengan sebuah kapasitor raksasa, dimana lempeng pertama adalah awan (bisa lempeng negatif atau lempeng positif) dan lempeng kedua adalah bumi (dianggap netral). Seperti yang sudah diketahui kapasitor adalah sebuah komponen pasif pada rangkaian listrik yang bisa menyimpan energi sesaat (energy storage). Petir juga dapat terjadi dari awan ke awan (intercloud), dimana salah satu awan bermuatan negatif dan awan lainnya bermuatan positif.
Petir terjadi karena ada perbedaan potensial antara awan dan bumi atau dengan awan lainnya. Proses terjadinya muatan pada awan karena dia bergerak terus menerus secara teratur, dan selama pergerakannya dia akan berinteraksi dengan awan lainnya sehingga muatan negatif akan berkumpul pada salah satu sisi (atas atau bawah), sedangkan muatan positif berkumpul pada sisi sebaliknya. Jika perbedaan potensial antara awan dan bumi cukup besar, maka akan terjadi pembuangan muatan negatif (elektron) dari awan ke bumi atau sebaliknya untuk mencapai kesetimbangan. Pada proses pembuangan muatan ini, media yang dilalui elektron adalah udara. Pada saat elektron mampu menembus ambang batas isolasi udara inilah terjadi ledakan suara. Petir lebih sering terjadi pada musim hujan, karena pada keadaan tersebut udara mengandung kadar air yang lebih tinggi sehingga daya isolasinya turun dan arus lebih mudah mengalir. Karena ada awan bermuatan negatif dan awan bermuatan positif, maka petir juga bisa terjadi antar awan yang berbeda muatan.
Jelaskan materi tentang listrik dinamis
secara praktis dan lengkap
Listrik Dinamis, membicarakan tentang listrik mengalir.
Bagian ini dibahas tentang
slm jumpa ibu/pak guru saya ingin bertanya tpi mhn dijawab secepatnya ya, soalx bsk sdh dikumpulkan....!
1. pada sebuah penghantar mengalir arus listrik 250 m. Jika muatan yg mengalir 5000 C membutuhkan waktu selama...
a. 20 s c. 5.250 s
b. 4.750 s d. 20.000 s
2. Hitunglah hambatan kawat tembaga yang dipakai pada jaringan listrik di rumah sepanjang 20 m, dgn luas penampang 2 mm2 !
3. Berapakah luas penampang kawat alumunium yg hambatannya 0,4 ohm dan panjangnya 4m ?
4. sebuah rangkaian tertutup memiliki beda potensial 10 V. jika hambatan pada kawat penghantar rangkaian tersebut sebesar 2 ohm, brp arus listrik yg mengalir pada kawat tersebut ?
TERIMAKASIH BANYAK ATAS BANTUANNYA!
1. Q = i.t
maka
i = Q/t = 5000/(250.10-3) = 20000 sekon (d)
2. R = ρ.l/A = ρtembaga.20/(2.10-6) = ...
3. A = ρaluminium.4/0,4 = ...
4. i = V/R = 10/2 = 5 A
berdasarkan hukum ohm, jika arus meningkat akan diikuti oleh peningkatan apa ya kk??? Mohon Di jawab ka kk,, TRIMS Sebelumnya :D
Dari persamaan hukum ohm, dituliskan i = V/R, tampak i sebanding dengan V.
Jika arus i meningkat, maka tegangan V akan bertambah.
Semoga membantu
gelombang bunyi menyebar dari sumbernya ke segala arah dengan sama rata, titik A berjarak a1 dari sumber dan titik B berjarak a2 dari sumber. jika a1 = 1,5 a2. maka perbandingan intensitas bunyi yang diterima titik A dengan yang diterima titik B adalah...
a. 1 :3
b. 2 : 3
c. 3 : 2
d. 4 : 9
e. 9 : 4
Intensitas Bunyi berbanding terbalik dengan kuadrat jarak benda dengan sumber bunyi, I∞ 1/r2. Maka berlaku hubungan :
IA/IB = (rB/rA)2.
IA/IB = (a2/a1)2.
IA/IB = (a2/1,5a2)2.
IA/IB = 4/9