Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Apa itu persamaan kuadrat
Selamat sore,
Mohon maaf kami tidak dapat menjawab pertanyaan Anda karena pertanyaan tersebut bukan merupakan ranah Bahasa Indonesia.
Terima kasih.
Bagaietmana cara menentukan gagasan ide pokok dalam kalimat?
Selamat siang menjelang sore Adek Syarifah,
Kak Nica akan mencoba menjawab,
Ide pokok adalah hal terpenting yang menjadi akar permasalahan dalam kalimat atau paragraf. Ide pokok menjiwai kalimat dan atau paragraf.
Cara menentukan ide pokok dalam suatu kalimat atau paragraf adalah cari satu atau lebih kata yang terpenting dalam kalimat tersebut. Biasanya berupa kata umum yang akan dikembangkan menjadi kalimat.
Terima kaasih, semoga bisa membantu.
Tips dan cara untuk mencari kata kunci dalam sebuah paragraf
selamat sore ananda Novalisa,
berikut beberapa cara untuk mencari kata kunci dalam sebuah paragraf,
1) Membaca teks dengan cermat,
2) Menuliskan kata-kata penting yang terdapat dalam teks,
3) Mencari kata yang sering diulang-ulang.
4) Menemukannya di dalam ide pokok bacaan.
5) Mencari kata kunci yang sudah diganti kalimatnya atau sinonimnya.
semoga bermanfaat
Cara mudah memahami paribahasa
Selamat siang ananda Chavi
Salah satu cara mudah memahami peribahasa adalah dengan mencermati kalimat yang ada dalam paragraf tersebut. Seperti contoh peribahasa "Bagaikan menggarami lautan" artinya melakukan pekerjaan yang sia-sia. Air laut sudah berasa asin, kalau air laut diberi garam merupakan hal yang sia-sia untuk dilakukan.
Begitu ya ananda Chavi, salah satu cara memahami peribahasa
Selamat belajar!
Cara mudah untuk mengetahui kata baku/bukan?
selamat sore Ananda Nathania,
untuk mengetahui kata baku atau bukan perlu diperhatikan ciri-cirinya.
Ciri-ciri kata baku antara lain
apa bedanya ide pokok dan pokok paragraf?
Ide pokok adalah gagasan utama dalam sebuah paragraf yang menjadi inti permasalahan. Ide pokok merupakan bagian penting yang harus ada dalam sebuah paragraf. Ide pokok berisi gambaran secara garis besar pembahasan dalam sebuah paragraf atau bacaan.
Dalam sebuah paragraf hanya akan ada satu ide pokok, ide pokok ini berada pada kalimat utama dalam paragraf tersebut. Letak ide pokok biasanya terdapat pada awal atau akhir paragraf, tetapi ada juga yang terletak di tengah paragraf.
Materi iklan terdapat fakta dan opini. Tolong saya diberi penjelasan tentang fakta dan opini ya, Kak.
Terima kasih.
Sebuah iklan dapat berisi fakta dan opini. Fakta pada iklan mencakup hal-hal berupa identitas produk yang ditawarkan, kegunaan, cara penyajian dan komposisi produk.
Sedangkan opini dalam iklan mencakup hal-hal berupa pendapat mengenai produk yang kebenarannya masih diragukan. Opini bersifat subjektif sedangkan fakta bersifat objektif.
Contoh sebuah iklan rumah :
1. Dijual rumah dengan desain minimalis, luas 150 meter persegi
2. Harga murah, desain mewah, lingkungan asri dan nyaman
Kalimat 1 mengandung fakta dan kalimat 2 merupakan opini
Bagaimana cara membedakan puisi, pantun, dan prosa?
Hai, Shakila salam kenal.
Puisi, pantun, dan prosa merupakan beberapa bentuk karya sastra yang sering kita jumpai. Prosa adalah karangan sastra bebas tanpa aturan tertentu. Prosa dapat berupa puisi baru, cerpen, novel atau karangan lainnya. Puisi merupakan karya sastra yang mengutamakan keindahan kata dengan makna tertentu. Puisi dibagi menjadi dua yakni puisi baru dan puisi lama. Puisi baru adalah puisi yang sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari dengan bahasa yang lebih mudah dipahami tanpa adanya aturan dalam penulisannya. Sedangkan, puisi lama yakni puisi yang berkembang pada zaman dahulu sehingga memiliki aturan dalam penulisannya. Nah, pantun merupakan salah satu bentuk puisi lama, karena terikat dengan aturan tertentu.
Bagaimana Shakila?
Jika masih bingung kamu bisa bertanya kembali
Bagaimana cara menentukan gagasan ide pokok dalam kalimat?
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan Kak Syarifah.
Untuk menentukan ide pokok dalam sebuah paragraf kita harus menentukan dulu letak kalimat utamanya. Ide pokok paragraf berangkat dari kalimat utama. Kalimat utama tersebut dijelaskan oleh kalimat-kalimat penjelas. Berdasarkan letak kalimat utama, paragraf dapat terbagi menjadi beberapa jenis, seperti paragraf deduktif, induktif, campuran, dan ineratif.
Kak Syarifah dapat menentukan ide pokok paragraf tersebut dengan memadatkan kalimat utamanya atau menggarisbawahi kata-kata penting dalam kalimat utama tersebut.
Selamat berlatih.
Bagaimana cara menentukan gagasan ide pokok dalam kalimat?
Selamat siang Adik Naila,
Kak Nica mencoba menjawab pertanyaan Dik Naila.
Pengertian ide pokok sendiri adalah gagasan yang menjadi pokok atau inti yang digunakan untuk mengembangkan gagasan tersebut menjadi kalimat atau paragraf.
Terkait dengan pertanyaan Dik Naila, langkah menentukan ide pokok adalah:
1. Baca secara teliti dan cermat kalimatnya
2. Cari kata yang paling penting
3. Kata tersebut menjadi kunci bagi pengembangan kalimat tersebut
Demikian jawaban kami Dek Naila, terima kasih atas pertanyaannya. Kami tunggu pertanyaan berikutnya.