Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
3 Mei 2015
Vanessa angelitha
Matematika Kelas 9

Pernyataan f dinyatakan dengan rumus f(x) = px + q. Jika f(3) = 7 dan f(1) = -9, maka nilai dari f(6) adalah ...

soal :

Pernyataan f dinyatakan dengan rumus f(x) = px + q. Jika f(3) = 7 dan f(1) = -9, maka nilai dari f(6) adalah ...

Jawab:

Silahkan melihat pada file kami 'fungsi' lampiran

B. Bremaniwati , S.Pd 4 Mei 2015 0:0

30 April 2015
Hanif Adi Kuncoro
Matematika Kelas 9

Atap sebuah museum berbentuk kerucut terbuat dari seng.Panjang diameter alas 24 m dan tinggimya 9 m. Jika harga seng Rp.14.000,00 tiap m . Maka besar biaya yang harus dibayar berapakah? Terima kasih untuk sebelumnya

Atap sebuah museum berbentuk kerucut terbuat dari seng.Panjang diameter alas 24 m dan tinggimya 9 m. Jika harga seng Rp.14.000,00 tiap m . Maka besar biaya yang harus dibayar berapakah?

Jawab:

Silahkan lihat pada file kami 'luas kerucut' lampiran

B. Bremaniwati , S.Pd 4 Mei 2015 0:0

30 April 2015
dessy
Matematika Kelas 9

sebuah sepeda dibeli dengan harga Rp 1.500.000,00.setelah 3 bulan,sepeda tersebut dijual kembali dengan harga Rp 1.462.500,00.kerugian yang dialami penjual tersebut adalah...

Soal :

sebuah sepeda dibeli dengan harga Rp 1.500.000,00.setelah 3 bulan,sepeda tersebut dijual kembali dengan harga Rp 1.462.500,00.kerugian yang dialami penjual tersebut adalah...

Jawab:

Selamat berjumpa mbak Dessy, soal tersebut sangat mudah.

Cobalah ingat :

rugi didapat apabila harga beli lebih dari harga jual sehingga

Rugi dalam rupiah = Harga beli - Harga Jual

Nah cobalah mbak Dessy hitung dengan pemahaman di atas akan didapat besar kerugian dalam rupiah adalah Rp 37.500,00

Selamat belajar


B. Bremaniwati , S.Pd 4 Mei 2015 0:0

30 April 2015
Matematika Kelas 8

Diketahui limas persegi volumenya 12 s3.jika tinggi limas 9 s.maka panjang setiap sisi alasnya adalah

Jawab ;

1/3 x a x a x 9s = 12s3

ax 3s = 12s3

a2 = 4s2

a = 2s 

jadi sisi alasnya adalah 2s cm


Dwi Purnomo 4 Mei 2015 0:0

30 April 2015
dessy
Matematika Kelas 9

pak Andi memiliki sebuah taman berbentuk persegi panjang dengan ukuran 15x10 m.di sekeliling taman tersebut akan ditanami pohon yang berjarak 50 cm diantara masing masing pohon.banyaknya pohon yang dibutuhkan untuk menanami taman tersebut adalah...

soal:

pak Andi memiliki sebuah taman berbentuk persegi panjang dengan ukuran 15x10 m.di sekeliling taman tersebut akan ditanami pohon yang berjarak 50 cm diantara masing masing pohon.banyaknya pohon yang dibutuhkan untuk menanami taman tersebut adalah...

Jawab :

Ukuran taman 15x10m, berarti lebar = l = 10m = 1000cm dan panjang = p = 15m = 1500cm

Jadi Keliling taman = K

K= 2x ( p+l )

K = 2 x ( 1.500 + 1.000 )

K = 5.000

Banyak tanaman = B = Keliling taman : Jarak tiap pohon.

B =  5.000 : 50 = 100

Jadi Banyak tanaman yang diperlukan ada 100 pohon.

selamat belajr


B. Bremaniwati , S.Pd 4 Mei 2015 0:0

29 April 2015
eka
Matematika Kelas 8

Sebuah limas dengan alas berbentuk persegi dengan alas 81 cm dan volume limas 162 cm2.berapa luas seluruh sisi tegaknya ?

Mbak eka mohon diperjelas pertanyaan/soal anda tentang informasi alas dan volumenya...

Terima kasih..


Dwi Purnomo 4 Mei 2015 0:0

29 April 2015
eka
Matematika Kelas 8

Diketahui sebuah limas dengan alas persegi dengan keliling alas 64 cm2 dan jumlah luas sisi tegak 544 cm2 . Berapa tinggi limasnya ?

Mbak Eka di meja belajar. 

Keliling Alas = 64 cm, maka sisi alas adalah = 64/4 = 16 cm

 

lampiran

Dwi Purnomo 4 Mei 2015 0:0

28 April 2015
Mohammad Hanif Adi Kuncoro
Matematika Kelas 9

Tiap 10 tahun jumlah penduduk pada sebuah kota bertambah menjadi dua kali lipat dari jumlah semula.Menurut perkiraan pada tahun 2015 ini penduduk kota tersebut mencapai 32 juta orang.Ini berarti pada tahun 1965 jumlah penduduk kota itu batu mencapai berapa orang ?

Mas Moh Hanif di meja belajar,

n = (2015-1965)/10

n = 50/10 =5

r = 2

Un = 32 juta

a=?

Un = arn

32000000=ax(2)5

32000000=ax32

a=32000000/32 = 1000000

Jadi penduduk padan tahun 1965 adalah 1 juta orang 


Dwi Purnomo 4 Mei 2015 0:0

29 April 2015
inun
Matematika Kelas 12

diketahui kubus abcd.efgh dengan panjang rusuk 4cm, apabila titik p terletak pada dh dengan dp:ph = 3:1 , dan titik q dan r pada titik tengah ae dan cg, maka luas bidang iris yang melalui titik p,q, dan r adalah

silakan unduh jawaban kami lampiran

Dra. Ida Lydiati, MM 2 Mei 2015 0:0


29 April 2015
inun
Matematika Kelas 12

2xkuadrat + 3x - 4 = 0 mempunyai akar akar a dan b, maka nilai (4akuadrat + 6a + 2) (2bkuadrat + 3b + 5) =

silakan unduh jawaban kami ... selamat belajar! lampiran

Dra. Ida Lydiati, MM 2 Mei 2015 0:0


 

Ajukan Pertanyaan