Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
6 Oktober 2018
Klinik-18 Noel
Matematika Kelas 5

Soal no 16 A,B,C adalah tiga bilanganyg berbeda. Nilai rata rata dari A,B,C adalah 40. Jika A diganti nenjadi 50, maka rata ratanya menjadi 50. Berapa nilai A mula mula? Jawab: Rata rata =40 (A+B+C)/3 = 40 (50+B+C)/3 =50 Jika A =20, B=30, C=70 Jika A =50, B =30, C =70 Jadi, nilai A mula mula adalah 20

Cara dan jawaban Ananda sudah benar, silahkan lanjutkan dengan soal yang lain. SELAMAT BERJUANG...
Sunaryo 9 Oktober 2018 0:0


5 Oktober 2018
klinik18-Marsha
Matematika Kelas 5

No 14. Matematika, Marsha Anis Yumna Tanya : Di sebuah kelas dilakukan pengambilan data. Dari data tersebut diperoleh, 13 siswa menyukai Matematika, 12 siswa menyukai Fisika, 8 siswa menyukai Kimia. Jumlah siswa yang hanya menyukai Kimia yaitu sama dengan setengah dari jumlah siswa yang menyukai Fisika dan sama dengan jumlah siswa yang hanya menyukai Fisika. Selalu ada siswa yang menyukai dua mata pelajaran sekaligus dari matapelajaran yang ada tersebut. Berapakah jumlah siswa di kelas tersebut jika tidak ada siswa yang menyukai ketiga mata pelajaran sekaligus? Jawab : Seperti gambar diagram venn terlampir, maka jumlah siswa dalam kelas adalah 7+1+6+5+1+6 = 26 siswa

Cara dan Jawaban Ananda Marsha sudah benar dan tepat, yaitu menggunakan diagram Venn. Bagi peserta lain silahkan diunduh caranya berupa gambar. lampiran

Sunaryo 9 Oktober 2018 0:0


4 Oktober 2018
Farah
Matematika Kelas 6

Bapak/Ibu mau tanya soal begini bagaimana cara menjawabnya?

Luas 1/2 lingkaran = 1/4 x 22/7 x 7 x7

                         = 38,5 cm2

Luas segitiga = 1/2 x 7 x 7

                  = 7 cm2

Luas daerah yang diarsir = (luas 1/2 lingkaran - luas segitiga) x 2

                                 = (38,5 cm2 - 7 cm2) x 2

                                 =  31,5 cm2 x 2

                                 = 63 cm2


ARIEF RAHMAT SETYAWAN, S.Pd. 5 Oktober 2018 0:0

4 Oktober 2018
klinik -18 Ardhan
Matematika Kelas 5

Nama:Ardhan soal no.12 Sepertiga volume kubus kayu adalah 576cm kubik. Jika ada 8 kubus serupa disusun membentuk bangun kubus lain yang lebih besar, maka panjang sisi yang terbentuk adalah...cm Jawab:Volume=576x3=1728cm kubik Akar pangkat 3 dari 1728 adalah 12 Diketahui ada 8 kubus serupa disusun.jadi 8 di angkar pangkat 3.pangkat 3 dari 8 adalah 2 Jadi tulang rusuk sama dengan 2x12=24


Ananda Ardhan di meja belajar
 
Cara penyelesaian ananda sudah benar. Lanjutkan!
 
Selamat belajar!
 
 
 

GIYOTO 5 Oktober 2018 0:0

4 Oktober 2018
Klinik18-Marcellina Jessica Prasetyarini
Matematika Kelas 5

Kliniki Sains Matematika soal no.13 Marcellina Jessica Prasetyarini Tanya : Dua buah kerucut, yaitu kerucut A dan kerucut B berisi air. Permukaan air pada kerucut adalah setengah dari tinggi kerucut. Jari – jari pada permukaan air adalah setengah dari jari – jari kerucut. Perbandingan volume air pada kerucut A dan B adalah ..... Jawab : Diasumsikan kedua kerucut memiliki ukuran sama tinggi = t tinggi air = 1/2 t jari – jari = r jari – jari permukaan air = 1/2 r Volume air pada kerucut A = volume kerucut – volume ruang kosong = (1/3 x πr2 x t) – (1/3 x π(1/2r)2 x 1/2 t) = (1/3 x πr2 x t) – (1/3 x π 1/4 r2 x 1/2 t) = (1/3 x πr2t) – (1/3 x 1/4 x 1/2 x πr2t) = 1/3 πr2t – 1/24 πr2t = 8/24 πr2t – 1/24 πr2t = 7/24 πr2t Volume air pada kerucut B = 1/3 x π (1/2r)2 x 1/2 t = 1/3 x π 1/4 r2 x 1/2 t = 1/3 x 1/4 x 1/2 x πr2t = 1/24 πr2t Perbandingan volume air A : volume air B 7/24 πr2t : 1/24 πr2t 7/24 : 1/24 7 : 1

Selamat sore AnandaMarcellina, jawaban dan langkah-langkah ananda dalam menjawab soal sudah benar. Bagi peserta yang lain silahkan diunduh lampirannya lampiran

Sunaryo 5 Oktober 2018 0:0


4 Oktober 2018
Klinik18-Muhammad Hilmi Romadhoni
Matematika Kelas 5

(Mohon maaf ini upload ulang karena kemungkinan soal sebelumnya ada masalah karena saya kasih file .png) 6.Dalam kantong I terdapat 5 kelereng merah dan 3 kelereng putih, dalam kantong II terdapat 4 kelereng merah dan 6 kelereng hitam. Dari setiap kantong diambil satu kelereng secara acak. Peluang terambilnya kelereng putih dari kantong I dan kelereng hitam dari kantong II adalah ... Cara: Peluang mengambil kelereng P dari kantong I 38,Peluang mengambil kelereng H dari kantong II adalah 610 maka peluang mengambil kelereng P dari kantong I dan kelereng H dari kantong II adalah 38610 =1880= 22,5% Jadi peluang terambilnya kelereng putih dari kantong I dan kelereng hitam dari kantong II adalah 22,5%


Ananda Hilmi di meja belajar
 
Jawaban ananda sudah benar. Lanjutkan.
 
Selamat belajar 

GIYOTO 4 Oktober 2018 0:0

3 Oktober 2018
Klinik18-Naila Yusriyah
Matematika Kelas 5

Klinik Sains 2018 mapel Matematika oleh Nela, Soal nomor 18.


Ananda Nela di meja belajar
 
Saya telah membuka lampiran (soal gambar) Mohon dicek ulang, Ananda belum mengerjakan soal tersebut. 
 Silakan kirim ulang bila sudah dikerjakan. 
 
Trims 
 
Selamat belajar 

GIYOTO 4 Oktober 2018 0:0

3 Oktober 2018
Klinik18-Naila Yusriyah
Matematika Kelas 5

Klinik Sains 2018 mapel Matematika oleh Nela, soal nomor 11. 11. Persegi panjang KMOQ dibagi menjadi 4 bagian seperti pada gambar di bawah ini. LMNS adalah sebuah persegi. Luas daerah yang diarsir adalah … cm2. Jawaban = Akar Kuadrat 9 cm = 3 cm, 15 cm : 3 cm = 5 cm, 27 cm : 3 cm = 9 cm. 5 cm x 9 cm = 45 cm.


 
Ananda Nela di meja belajar
 
Jawaban ananda sudah benar, silakan lanjutkan soal berikutnya
 
Goodluck 

GIYOTO 4 Oktober 2018 0:0

2 Oktober 2018
klinik-18 RAYYA RIZQYA MAULIDHA
Matematika Kelas 5

7.SOAL:Sebuah dompet berisi uang logam, 5 keping lima ratusan dan 2 keping seratusan. Dompet yang lain berisi uang logam 3 keping lima ratusan dan 1 keping seratusan. Jika sebuah uang logam diambil secara acak dari salah satu dompet, peluang untuk mendapatkan uang logam seratusan rupiah adalah …. JAWABAN: PELUANG: DOMPET 1: 5 KEPING UANG 500an DAN 2 KEPING UANG 200an DOMPET 2: 3 KEPING UANG 500an DAN 1 KEPING UANG 100an PELUANGNYA: a.DARI DOMPET 1= 2/7 7 BERASAL DARI JUMLAH KE DUA JENIS KOIN 2 BERASAL DARI JUMLAH KOIN YANG BERJUMLAH 100an b.DARI DOMPET 2= ¼ 4 BERASAL DARI JUMLAH KE DUA JENIS KOIN 1 BERASAL DARI JUMLAH KOIN YANG BERJUMLAH 100an C.DARI KEDUA DOMPET: 3/11 11 BERASAL DARI JUMLAH KE DUA JENIS KOIN 3 BERASAL DARI JUMLAH KOIN YANG BERJUMLAH 100an


Ananda Rayya di meja belajar
 
Cara menyelesaikan permasalahan peluang yang ada sudah benar, namun silakan coba dicek lagi pada bagian akhir. 
 
Selamat belajar 

GIYOTO 4 Oktober 2018 0:0

2 Oktober 2018
Putri aza
Matematika Kelas 7

Garis tengah sebuah silinder diperkecil 10% dan tingginya diperbesar 20% berapakah pengurangan volum silinder itu? Moho bantuan ny ya pak bu

Mbak Putri di meja belajar.

Silakan download pembahasan dari pertanyaan yang anda ajukan...Terima kasih..  

lampiran

Dwi Purnomo 3 Oktober 2018 0:0

 

Ajukan Pertanyaan