Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
20 Maret 2023
SYARIFAH NAILATUR RAHMA
Bahasa Indonesia Kelas 4

Bagaimana cara menentukan gagasan ide pokok dalam kalimat?

Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan Kak Syarifah.

Untuk menentukan ide pokok dalam sebuah paragraf kita harus menentukan dulu letak kalimat utamanya. Ide pokok paragraf berangkat dari kalimat utama. Kalimat utama tersebut dijelaskan oleh kalimat-kalimat penjelas. Berdasarkan letak kalimat utama, paragraf dapat terbagi menjadi beberapa jenis, seperti paragraf deduktif, induktif, campuran, dan ineratif.

Kak Syarifah dapat menentukan ide pokok paragraf tersebut dengan memadatkan kalimat utamanya atau menggarisbawahi kata-kata penting dalam kalimat utama tersebut.

Selamat berlatih.


Super Admin 5 April 2023 13:50

20 Maret 2023
FAHMAN FAWWAZ AL FARISI
IPA Kelas 5

Apa itu semikonduktor? dan apa saja contoh bendanya?

Salam Ananda Fahman. 

Baik sekali petanyaan. 

semikonduktor adalah bahan dengan penghantaran listrik berada di antara isolator listrik dan konduktor listrik. 

Contoh benda semikonduktor yaitu Germanium. 

 

Semoga dapat menambah pengetahuan dan sukses dalam belajar. Terima Kasih. 


FX Oktaf Laudensius 4 April 2023 13:43

20 Maret 2023
SYARIFAH NAILATUR RAHMA
Bahasa Indonesia Kelas 4

Bagaimana cara menentukan gagasan ide pokok dalam kalimat?

Selamat siang Adik Naila,

Kak Nica mencoba menjawab pertanyaan Dik Naila.

Pengertian ide pokok sendiri adalah gagasan yang menjadi pokok atau inti yang digunakan untuk mengembangkan gagasan tersebut menjadi kalimat atau paragraf.

Terkait dengan pertanyaan Dik Naila, langkah menentukan ide pokok adalah: 

1. Baca secara teliti dan cermat kalimatnya

2. Cari kata yang paling penting 

3. Kata tersebut menjadi kunci bagi pengembangan kalimat tersebut

Demikian jawaban kami Dek Naila, terima kasih atas pertanyaannya. Kami tunggu pertanyaan berikutnya.

 


NICA PAMININGRUM 4 April 2023 13:37

17 Maret 2023
IFFAH ROHMATUL UMAH
Matematika Kelas 4

Gimana cara pembagian desimal

Contoh soal:

0,36 : 0,04 = 36/100 : 4/100 = 36/100 x 100/4 = 9


Sunaryo 4 April 2023 13:28

17 Maret 2023
ALMA FIRDA RAMADHANI
Matematika Kelas 4

Bagaimana cara mengalikan bilangngan desimal

Mbak Alma untuk perkalian pecahan desimal cara mengerjakan dengan menghilangkan komanya dulu. 

Contoh : 1,2 x 0,3 = ...

caranya : 1. hilangkan komanya dulu

                   12  x 3 = 36 

                2. kembalikan komanya

                   1, 2 ( angka dibelakang koma ada satu )

                   0,3  ( angka dibelakang koma ada satu)

                   Total angka di belakang koma ada 2 angka maka hasil perkalian diberi koma dua angka

     1,2 x 0,3 = 0,36

Semoga bisa dipahami, selamat mencoba.


DESY SURYANTI 4 April 2023 13:27

17 Maret 2023
ALMA FIRDA RAMADHANI
Matematika Kelas 4

Bagaimana cara mengalikan bilangan desimal

kita beri contoh soal, misalnya:

Hasil 1,2 x 0,06 = .... ==> berpikirnya 12 x 6 = 72 ==> 1,2 satu angka dibelakang koma, 0,06 dua angka di belakang koma, maka hasilnya sama dengan tiga angka di belakang koma, yaitu 0,072


Sunaryo 4 April 2023 13:23

20 Maret 2023
CHAVI AKILLA NURULHAQ
Bahasa Indonesia Kelas 6

Cara mudah memahami paribahasa

Peribahasa adalah ungkapan berisi makna tersirat yang dapat dipahami oleh pendengar atau pembaca karena hidup dalam suatu lingkup budaya yang sama. Dalam KBBI, peribahasa memiliki dua pengertian. Pertama, peribahasa adalah kelompok kata atau kalimat yang tetap susunannya, biasanya mengiaskan maksud tertentu. Kedua, peribahasa merupakan ungkapan atau kalimat ringkas, padat, berisi perbandingan, perumpamaan, nasihat, prinsip hidup atau aturan tingkah laku. 

Cara mudah memahami peribahasa dengan memahami kata yang ada dalam peribahasa tersebut contoh

1. Bagai menegakkan benang basah: Kita melihat dari kata benang basah. Benang kalo sudah basah akan sulit ditegakkan. Kita bisa mencerna bagai menegakkan benag basah adalah melakukan pekerjaan yang sangat sulit.

2. Bagai menuang air secawan ke dalam lautan: Kita amati dari kata cawan.Cawan adalah wadah yang kecil. Apabila diisi air jumlahnya pasti hanya sedikit. Air secawan dituang ke lautan tidak akan terlihat. Jadi bisa disimpulkan bagai menuang air secawan ke dalam lautan adalah pekerjaan yang sia-sia.

Demikian jawaban ibu. Semoga bisa membantu. Terima kasih

 


GATI INDAH MERDEKAWATI 4 April 2023 13:16

20 Maret 2023
YUANITA KHOIRUNISA PUTRI
Matematika Kelas 6

Cara mudah untuk menyelesaikan perbandingan bertingkat

Ubahlah menjadi perbandingan setara atau perbandingan tunggal


Sunaryo 4 April 2023 13:13

20 Maret 2023
ABDUL RAHIM
Matematika Kelas 6

RUMUS PYITAGORAS

c2 = a2  + b2


Sunaryo 4 April 2023 13:10

20 Maret 2023
SUNARYO SUPRIHATIN
Matematika Kelas 5

Apa rumus Limas segitiga dan Limas segi empat

Mas Sunaryo, pertanyaan yang dikirimkan kurang jelas. Yang ditanyakan rumus volume atau luas permukaan. Mohon diulangi kembali. Terimakasih


DESY SURYANTI 4 April 2023 13:8

 

Ajukan Pertanyaan