Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
2 Oktober 2018
Putri
Bimbingan Konseling Kelas 7

Bu /pak saya kan punya teman teman saya sudah dari sd, dia sudah akrab sama saya sampai sudah kaya adek kakak semenjak smp, disaat dia kenal teman baru barunya dia berubah bu, pak seperti dia sekarang jarang bermain dengan saya padahal dulu dia selalu saya temanin, sekarang sudah jarang komunikasi, udah jarang nyapa padahal dia sudah saya anggap saudara bahkan kakak saya sendiri, malahan saya sekarang ditinggalin sama dia dah kaya dilupakan gitu karna temen"nya itu nah saya harus berbuat apa lagi bu pak?

Mbak Putri  yang baik,

Di dalam pergaulan,  masalah yang dialami mbak Putri dimana sahabat kita berubah meninggalkan diri kita ketika mendapatkan teman baru, seringkali terjadi. Mbak Putri tidak perlu bersedih, walaupun hal itu sangat menyakitkan hati. Mbak Putri harus bersabar menghadapinya dan tetap menjaga emosi. Namun demikian, ada beberapa hal yang dapat Mbak Putri lakukan seperti berikut ini :

1. Berusaha untuk tetap dekat dengan temanmu

Memang dalam hal ini bukan seratus persen salah mbak Putri,    namun perlu juga mbak Putri melakukan interospeksi barangkali dahulu sahabatmu itu pernah merasa tersakiti perasaannya oleh ucapan atau sikapmu. Sehingga mbak Putri tetap berusaha untuk tetap dekat dengannya.

2. Jangan mudah cemburu dengan teman baru itu

Teman baru tsb tidak merasa telah menyakitkan hatimu, oleh karena itu jangan berpikir bahwa ia telah merebut temanmu itu, tetaplah berpikiran positif dan tahan emosimu.

3. Bersikap bahwa dia bukan teman satu-satunya

Teman mbak Putri tidak hanya teman tsb, pasti punya teman lain. Jadi bersikaplah bahwa temanmu itu bukan merupakan temanmu satu-satunya.

4. Simpan perasaan nggak enak tsb dalam hati, namun bila tidak dapat menahanya mbak Putri bisa meceritakan permasalahan kepada orang yang bisa dipercaya. Tentu tidak mudah menemukan orang yang bisa dipercaya, oleh karena itu kalau memang tidak ada yang bisa dipercaya lebih baik simpan saja dalam hati.

5. Berteman dengan teman barunya tsb

Teman barunya tsb, mungkin anak yang baik sehingga cobalah untuk ikut berteman dengannya juga. Dari pada hanya berdiam diri, cobalah terbuka untuk menerima dan bermain bersama teman baru dari temanmu itu.

6. Cari teman baru yang bisa memahami

Mbak Putri tentu tidak ingin sendiri, teman lain juga ada. Cobalah untuk move on, jangan sampai kamu menjadi tergantung dengan teman lamamu.

7. Coba terus terang

Terakhir, bila semua tidak memungkinkan, dan ini merupakan alternatif terakhir yang cobalah untuk mengatakan terus terang kepada temanmu tentang apa yang kau rasakan. Katakan bahwa kamu masih ingin berteman dengannya.

demikian jawaban ibu, tetap semangat ya....smoga semua baik-baik saja !


ORBANTARI DWI SANTOSAWATI,SPD 3 Oktober 2018 0:0

12 Juni 2018
Ulfa
Bimbingan Konseling Kelas 9

Asss.wr.wb Bu,pak saya ingin bertanya+curhat Begini saya bingung dengan masa depan saya, Dari jaih jauh hari saya ingin bercita cita sebagai dokter,tapi tiba tiba pabrik usaha ayah saya tidak maju lagi,dan justru hutangnya masih ada . Saya binggung apakah saya hsrus merelakan untuk tidak ambisi kuliah di kedokteran melihat situasi Ekonomi keluarga saya yang menurun? Atsu tetap mempertahankan masuk kedokteran. Aku takut bu jika aku ngambil kedokteran membuat Ayah ibuku terbebani dengan biaya kuliahnya. Apa yang harusa aku lakukan ya bu padahal aku selalu mendapatkan peringkat dari sd hingga SMA tapi semuanya hanya sia sia .Kecintaanku terhadap biologi membuat aku sedih apakah mimpiku ingin menjadi seorang dokter hanya mimpi semata tidak bisa jadi kenyataan Mohon solusinya ya pak,bu

Selamat sore Ananda Ulfa, senang ibu bisa berkenalan dengan ananda Ulfa yang berprestasi membanggakan, saat ini mungkin ananda sudah memutuskan tentang kelanjutan studi ananda, karena bulan-bulan ini masa perkuliahan akan segera mulai. Harapan ibu ananda sudah memutuskan dengan tepat sehingga tidak ada kegalauan lagi. 

Ananda Ulfa, memang dilematis ketika kita diperhadapkan pada masalah kecintaan pada ilmu dan kondisi keuangan orang tua, tetapi menurut pandangan ibu ada baiknya ananda membantu membenahi atau menstabilkan dulu keadaan keuangan orang tua, baru memikirkan untuk kuliah dijurusan yang ananda minati, daripada ananda berjibaku tetap memilih fakultas kedokteran dimana uang masuknya tentu tidak sedikit juga biaya persemesternya yg ujung-ujungnya membebani keuangan keluarga dan berpotensi terputus ditengah jalan karena biaya. ini tentu akan mengecewakan ananda. Lain halnya jika kondisi keuangan kelg sudah kembali stabil, ananda akan lebih tenang  untuk kuliah di kedokteran, sekalipun mungkin tidak di perguruan tinggi negeri tetapi toh sekarang perguruan tinggi swasta juga bagus-bagus terlebih minat ilmu yang ananda ingini tetap dapat tergapai. 

Ananda Ulfa pesan ibu, cobalah komunikasikan hal ini dengan orang tua ananda secara pelan-pelan, karena setiap orang tua tentu tidak ingin mengecewakan anaknya dalam kelanjutan studinya, mohon nasehat dan restunya, ibu percaya pasti orang tua ananda mau memahami  dan mengerti. 

Ini jawaban  ibu, dengan mempertimbangkan kondisi orang tua yang sudah ananda jelaskan, mungkin tidak memuaskan jawaban ini tetapi biarlah sumbang saran ini sebagai satu alternafif diantara alternatif-alternatif yang lain. 

Ibu doakan ananda Ulfa sehat, sukses sehingga dapat mewujudkan semua mimpi-mimpi sukses anda. Amin 


Tri Nurjayanti 1 Agustus 2018 0:0

4 Mei 2018
anik saputri
Bimbingan Konseling Kelas 9

Saya mau bertanya. Saya baru lulus kelas 9 mau lanjut SMA. Cita cita saya kan menjadi seorang polisi wanita. Sayq harus ambil jurusan apa ya? IPA atau IPS ? Mohon dijawab😊

Hallo Ananda Anik Saputri selamat ya menantikan kelulusan ananda, Ibu doakan nilai kelulusan ananda sangat memuaskan.  Membayangkan akan melanjutkan  ke SMA tentu menyenangkan sekali ya nak. 

Ananda Anik Saputri, menjadi seorang polisi wanita tentu sebuah prestasi dan cita-cita yang luar biasa, ananda pasti dapat mewujudkan cita cita itu dengan semangat belajar ananda miliki. Untuk saat ini jika ingin menjadi polisi maka jurusan yang dipersyaratkan adalah IPA jadi Ananda Anik Saputri silahkan pilih jurusan IPA untuk mewujudkan cita-cita ananda tersebut. Terus semangat berjuang dan belajar ya nak. Sukses selalu buat ananda. 


Tri Nurjayanti 7 Mei 2018 0:0

18 April 2018
Rinawati
Bimbingan Konseling Kelas 9

Bapak ibu mau tanya, kan waktu UNBK sdh semakin dekat saya takut nanti soal-soal yang keluar suli- sulit dan saya takut gagal, gimana caranya supaya tidak stres memikirkannya ? terimakasih

Ananda Rinawati di meja belajar, 

Benar...bahwa UNBK sudah di depan mata. Banyak siswa yang mengalami seperti yang ananda alami : ketakutan, kekuatiran, depresi hingga stres.

Tapi ananda,  tidak perlu  merasa takut. Selama ini ananda sudah belajar dan banyak berlatih mengerjakan soal-soal ujian baik latihan sendiri,maupun dengan bimbingan bp/ibu guru. Stress muncul ketika seseorang belum melakukan persiapan yang cukup ketika akan melakukan suatu kegiatan.  Ananda harus percaya diri bahwa bekal yang ananda miliki untuk UNBK sdh cukup. Ananda sudah maksimal mempersiapkan diri untuk ujian, jadi tinggal menyerahkan semuanya kepada Allah, Mohon agar diberi ketenangan dan petunjuk serta kemudahan dalam mengerjakan soal nantinya.

Selain hal tersebut, untuk mengurangi stress ananda bisa melakukan hal-hal berikut :

1. Aktif secara fisik, misal dengan melakukan olahraga misalnya jogging. Olah raga bisa mengurangi stress. Dengan berolahraga berari tubuh melepaskan hormon endorphins , suatu  hormon anti depresi yang dimiliki oleh tubuh

2. Istirahat yang cukup. Ketika sudah capek karena belajar, kepala sudah mulai pusing maka ananda harus segera break, berhenti untuk beristirahat. lakukan refreshing secukupnya.

3.  Sekali lagi jangan lupa selalu berdoa ya......

Demikian yang bisa ibu berikan untuk mengatasi persoalan ananda. Ibu doakan smoga ujiannya lancar & ananda mendapatkan hasil yang terbaik. Aamiin


ORBANTARI DWI SANTOSAWATI,SPD 20 April 2018 0:0

18 April 2018
Hasnan
Bimbingan Konseling Kelas 8

mengapa kalau main game call of duty itu nggak boleh ? terima kasih

Hallo ananda Hasnan, senang bisa berjumpa dan  menyapa ananda,

apakah ananda termasuk yang suka main game ? Ok main game jika untuk refreshing dan sekedar hiburan boleh-boleh saja asal jangan sampe menjadi ketaguhan ya nak, sehingga sampai melupakan kwajiban dan tugas utamamu sebagai pelajar dan anak dalam sebuah keluarga.  Satu lagi pesan ibu, kita harus cerdas memilih game yang benar-benar bermanfaat dan menumbuhkan daya kreativitas kita. Oya mengenai game C of D memang di beberapa negara dilarang,  negara- negara yang melarang adalah Cina, Arab, Malaysia, Indonesia, Iran, Uni Emirat Arab, Venezuela, dan mungkin ada negara lain. Alasan mengapa game tersebut dilarang  adalah sarat dengan politik, kekerasan , pembunuhan, prostitusi, pornografi, SARA, sehingga di Indonesia permainan itu pun dilarang.

Demikian ananda Hasnan  jawaban Ibu tentang game C of D, semoga dapat menambah wawasanmu. Terima kasih


Tri Nurjayanti 18 April 2018 0:0

28 Maret 2018
Melati
Bimbingan Konseling Kelas 7

Mohon sarannya, saya ketua kelompok pramuka 3 minggu lagi sklh kami mau ngadain perkemahan, tapi ada satu anggota kelompok saya yg keluar saya ngga apa2, sekarang dia mau masuk lagi di kelompok. Tapi dia minta dijadiin ketua, padahal ketika dia keluar dr kelimpk dan mau pindah ke kelompok yg lain, kelompok lain menilah dia. Enaknya saya terima dia nggak ya bu. Terima kasih.

Hallo slmt siang ananda Melati, 

Sebagai Pembuka terimalah Salam Pramuka dari kami di studio KBS

Ananda Melati ibu bangga ananda sudah menunjukkan  kemampuan diri menjadi pemimpin di sebuah kelompok itu artinya ananda dipercaya oleh teman-teman ananda dan ini sebuah kesempatan yang harus dipergunakan dengan sebaik-baiknya, menjadi ketua itu tidaklah gampang nak, karena kita harus bisa ngemong semua anggota kita, dapat menjadi teladan, dapat mengelola emosi, memiliki ketegasan, kejujuran,  tanggung jawab, adil dan tulus selain harus memiliki ketrampilan dan pengetahuan, jadi kesempatan ini harus disyukuri. Jika saat ini ananda diperhadapkan pada masalah ada anggota kelompok lama mau masuk lagi, ananda pasti sudah tau karakter anggota kelompok tersebut, ingat juga bahwa tidak ada orang yang sempurna ya nak, termasuk diri kita, setiap orang punya sisi kelebihan dan kekurangan.   Ibarat dulu sebuah keluarga sebaiknya sekarang pun tetap menjadi sebuah keluarga. Ananda melati dapat bermusyawarah dengan anggota kelompok yang lain untuk memutuskan menerima kembali anggota lama. Bisa juga diterima dengan kesepakatan-kesepakatan yang diambil dengan musyawarah sehingga segala sesuatunya dapat diselesaikan dengan penuh pengertian dan tanpa ada keterpakasaan. Kiranya ini dapat membantu ananda untuk memutuskan anggota kelompok / regu yang ingin masuk lagi. Ibu berharap kelompok ananda tetap solid dan kompak selama merencanakan maupun selama pelaksanaan perkemahan. Tetap sehat, tepat semangat  dan salam pramuka buat anggota regu ananda. Terima kasih.  


Tri Nurjayanti 28 Maret 2018 0:0

21 Maret 2018
Dhea
Bimbingan Konseling Kelas 9

Bapak ibu saya Dhea kls 9 mengapa saya rasanya bosan sekali belajar, padahal saya sadar mau ujian, bagaimana supaya saya semangat lagi. Terima kasih

Hallo Dhea, hari ini kabar baik ya nak?

Ananda Dhe sekarang kelas 9 artinya sedang giat-giatnya belajar ya nak. Ibu sangat memahami jika ananda rasa bosan dalam belajar, karena ketika seorang siswa sudah kelas 9 maka kegiatan yang dominan kesehariannya  adalah belajar , belajar dan belajar. Bukan belajar yang tanpa tujuan tapi karena memang tunjutan belajar untuk persiapan tes2 baik TPMBK, TPPU, Ujian Praktek, Ujian Sekolah, USBN, dan tes-tes yg lain. Ananda Dhea ketika ananda mengalami kejenuhan ada baiknya ananda istirahat sejenak dari rutinitas yang ananda rasa membosankan itu, ambil kegiatan yang santai nak, semisal :  lakukan hobbymu, pergi ke toko buku belilah buku bacaan  yang lucu, pergi ke lapangan  lakukan olah raga yang mungkin lama tidak kau lakukan, belilah makanan kesukaanmu, berkebunlah,  pergilah kunjungi sahabatmu yang enak diajak ngobrol, bantu-bantu mamamu memasak didapur, nonton bioskop,   ubah jam belajarmu, ubah cara belajarmu, bercandalah dengan teman-teman sebayamu atau saudaramu, mainkan alat musik yang kau kuasai, menyanyilah, dll maka kegiatan-kegiatan itu akan mengusir rasa jenuhmu nak. Rasa bosan atau kejenuhan adalah hal yang sangat wajar terjadi dan dapat menghinggapi siapa saja karena itu kita harus pintar mengelola rasa. Ananda Dhe semoga alternatif kegiatan-kegiatan yang ibu contohkan itu dapat mengusir jenuh belajarmu nak. Bulan depan pasti ananda siap menghadapi ujian dan  Ibu doakan ananda sukses, selalu semangat dan selamat melanjutkan belajar dengan gembira, hasil terbaik menanti ananda. 

 


Tri Nurjayanti 21 Maret 2018 0:0

21 Maret 2018
Ashar
Bimbingan Konseling Kelas 8

Bagaimana cara mengingatkan teman yang tidak jujur suka bohong, suka nyontek, supaya tidak marah. Tks

Ananda Ashar yang baik.....

Terlebih dahulu, ibu memberikan apresiasi atas kepedulianmu untuk mengingatkan teman yang tidak jujur, suka bohong dan suka menyontek.Biasanya orang kalau diingatkan memang suka tersinggung dan marah. Apalagi kalau Ananda melaporkannya kepada bp/ibu guru. Cara agar teman kita tidak marah ketika kita mengingatkan bisa dengan berbagai cara.

Cara yang paling santai Ananda bisa mengingatkan dengan cara sambil bergurau; misalnya dengan mengatakan bahwa kalau suka bohong seperti pinokio, makin bohong hidungnya makin panjang he..he...

Cara lain dengan mengingatkannya secara terus terang, tapi tetap menggunakan bahasa yang tidak menyinggung; misal : Maaf ya...sebagai teman yang baik aku memberi masukan bahwa mencontek, tidak jujur, suka bohong adalah perbuatan yang tidak baik. Kebiasaan tersebut hanya akan memperburuk keadaan kita, karena kita jadi tambah malas dan tidak mandiri.

Cara lain adalah dengan secara  tersamar; misal melalui surat atau tulisan-tulisan yang berisi ajakan/ anjuran/peringatan tentang bahaya menyontek bisa dengan nama atau tanpa nama pengirim yang diberikan bisa secara langsung atau sembunyi-sembunyi misal dengan dimasukkan ke dalam tasnya.

Demikian ya ...yang bisa ibu sampaikan, smoga misi Ananda berhasil untuk menegakkan  nilai-nilai kejujuran  


ORBANTARI DWI SANTOSAWATI,SPD 21 Maret 2018 0:0

5 Maret 2018
Arel
Bimbingan Konseling Kelas 9

ujian hampir tiba, hati saya jadi deg-degan terus kuatir kalau nanti hasilnya tidak bagus dan tidak dapat masuk sekolah lanjutan sesuai harapan saya. Saya harus gimana ya ?

Ananda Arel dimeja belajar,

Tidak terasa ya....ujian ternyata sudah di depan mata.

Namun Ananda tidak perlu deg-degan apalagi kuatir nilainya jelek. Toh Ananda sudah mempersiapkannya dengan cara belajar yang baik bukan ? Selama rentang waktu menjelang ujian Ananda juga sudah mengikuti latihan-latihan ujian, dimana hal ini dimaksudkan sebagai pembekalan materi sekaligus persiapan mental supaya lebih siap mengikuti ujian. Ujian adalah hal yang biasa untuk mengukur kompetensi para siswa, apalagi bagi siswa yang akan lulus sekolah, jadi Ananda  tidak usah cemas. Usaha sudah dilakukan dengan baik jangan lupa untuk berdoa memohon petunjuk dan kemudahan serta ketenangan dalam menghadapi ujian. Selanjutnya Ananda perlu Ikhtiar dan tawakkal , menyerahkan semuanya kepada Allah setelah semua usaha dan doa dilakukan dengan sungguh-sungguh.

Mengenai sekolah lanjutan, tentu ananda juga perlu memiliki wawasan tentang sekolah lanjutan supaya bisa mengambil keputusan dengan tepat. Pertimbangkan minat, bakat, kemampuan dan cita-citamu. Jangan sampai salah pilih. Insyaallah dengan usaha dan doa, Ananda dapat masuk di sekolah pilihan. Perlu ananda ketahui pula sistem penerimaan siswa tahun ini dengan sistem zonasi. Ananda bisa konsultasi mengenai hal ini kepada guru pembimbing mu di sekolah.

Demikian jawaban Ibu, selamat belajar, semoga sukses ujiannya ya...

 


ORBANTARI DWI SANTOSAWATI,SPD 5 Maret 2018 0:0

3 Maret 2018
Bimbingan Konseling Kelas 9

Bagaimana membagi waktu belajar yang baik?

Selamat sore ananda yang bertanya tentang membagi waktu belajar, semoga kabar ananda baik dan sehat. kriteria baik itu sangat subyektif dan relatif ya nak. Belajar  semestinya menjadi kegiatan yang menyenengkan bagi setiap pelajar, kalo kita belajar dengan gembira,  belajar tidak akan terasa berat, tentu saja kapanpun kita belaajar itu tidak jadi masalah, dan tiap pelajar itu memiliki gaya-belajar yang berbeda-beda. bagaimana dengan gaya belajarmu nak?

Cara membagi waktu belajar itu variatif sekali, ada yang mood belajar dipagi / dini hari, tapi ada juga sebagian pelajar yang lebih suka belajar malam hari semua tergantung kemauan dan mood. Belajar pagi wajib disekolah dimana kegiatan belajar ini pelajar didampingi para guru di sekolah, materi belajarnya tentu saja mengikuti jadwal yang sudah ditentukan ya nak. Ketika pulang sekolah sore hari dan atau malam hari kita melakukan kegiatan belajar di sanggar belajar ataupun di rumah. Pada Intinya membagi waktu belajar itu tidak ada pathokan yang baku semua tergantung prioritas, mood, materi, dan kesiapan, tetapi ketika kita belajar itu dilakukan dengan senang hati pasti hasilnya juga akan menyenangkan. Ingat hasil tidak akan mengkhianati proses. teruslah berproses (belajar) dan anada akan meraih hasil yang maksimal. Ibu doakan. Amin


Tri Nurjayanti 5 Maret 2018 0:0

 

Ajukan Pertanyaan