Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Pak/Bu Bagaimana proses pembentukan urin
Adik Nana, proses pembentukan urin terjadi di dalam nefron secara singkat meliputi tiga tahap yaitu filtrasi, reabsorbsi dan augmentasi. Nefron terdiri dari glomerolus, yaitu anyaman pembuluh darah kapiler pada bagian ini terjadi proses filtrasi atau penyaringan, bahan bahan yang berat molekulnya besar tidak terfiltrasi misal urin, yang dihasilkan urin primer. Urin primer ditammpung didalam kapsul bowmen dan dialirkan ke dalam tubulus proksimal, pada bagian ini terjadi prorses reabsorbsi bahan bahan yang masih diperlukan oleh tubuhmisalnya gula dan asam amino, reabsobsi berlanjut pada lengkung henle, hasil reabsorbsi diperoleh urin sekunder yang dialirkan ke tubulus distal, pada bagian ini terjadi proses augmentasi. Adik Nana begitulah proses pembentukan urin secara singkat.... selamat belajar.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 23 Maret 2015 0:0
Pak/Bu Mengapa sering ada batu pada empedu? mengapa bisa seperti itu
Adik Nana, Empedu merupakan cairan kuning kehijauan mengandung air, kolesterol, garam empedu, bilirubin, protein yang dihasilkan oleh hati, cairan ini akan ditampung di dalam kantong empedu yang terletak di dekat hati. Bila dalam kantong empedu kandungan kolesterol dan bilirubinnya terlalu tinggi dapat mengalami pengkristalan yang akan menyebabkan terjadinya batu empedu. Agar kita terhindar maka pola makan kita harus seimbang tidak boleh terlalu banyak kolesterol.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 23 Maret 2015 0:0
Apakah ciri sub filum molusca ada berapa kelas dan apa ciri setiap kelasnya? trims
Adik Triastuti, sub filum molusca adalah kelompok hewan lunak, kelompok ini terdiri dari tiga kelas yaitu Gastropoda, cephalopoda dan pelecipoda. Gastropoda dengan ciri kaki terletak di perut contoh siput, bekicot. Cephalopoda dengan ciri kaki terletak di kepala contoh cumi cumi, sotong. Pelecipoda memiliki ciri cangkang yang bisa membuka.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 23 Maret 2015 0:0
Bu apakah yang dimaksud protozoa mirip tumbuhan
Adik Kumoroningrum, Protozoa merupakan bagian dari kingdom protista, yang memiliki ciri tubuh bersel satu, telah memiliki membran inti (eukariotik). Protozoa kadang dikelmpokkan menjadi tiga yaitu protozoa mirip hewan, protozoa mirip tumbuhan dan peralihan keduanya. Protozoa mirip tumbuhan biasanya dilihat dari ciri tubuhnya yang memiliki cloroplas, sehingga mampu melakukan fotosintesis. Karena kemampuan melakukan fotosintesis seperti pada tumbuhan maka dikelompokkan menjadi protozoa mirip tumbuhan.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 23 Maret 2015 0:0
pak buk berap isian sebuah bennda massanya 2kg. bergerak dengan kecepatan 4m/s hitung energi kinetik nya
Adik Yusmansen, soal anda tentang energi kinetik
Diketahui
m = 2 kg
v = 4 m/s
Ditanya : Ek = ?
Ek = 1/2 m v2
= 1/2 . 2 kg . (4m/s)2
= 16 Joule
Begitu dik... selamat belajar
Pak/ Bu Apakah ciri kelas mamalia, benarkah penutup tubuh berupa rambut.
Adik Nana, ciri kelas mamalia adalah memiliki kelenjar susu (glandula mamae) sehingga pada hewan betina bisa menyusui anaknya. bernafas dengan paru paru, melahirkan anaknya (vivivar)
Memang benar adik Nana, penutup tubuh mamalia adalah rambut. Tetapi kadang kadang pada hewan tertentu rambut mengalami modifikasi, dan adapula tidak berkembang dengan baik.
Nah .... adik Nana semoga lebih faham tentang mamalia.
Pak/Bu lumba lumba merupakan mamalia air, menurut penglihatan saya penutup tubuhnya bukan rambut, padahal katanya ciri khas mamalia penutup tubuhnya rambut.
Adik Nana, Lumba lumba merupakan mamalia air, rambut sudah tidak terlihat, sehingga tubuhnya licin dan hal ini memudahkan untuk gerakan di air. Tetapi bila kita perhatikan dengan seksama pada moncong lumba lumba terdapat sederetan lubang lubang kecil, lubang lubang itu semacam folicel rambut, hal ini menunjukkan adanya jejak rambut yang pada perkembangannya karena mekanisme adaptasi menjadi tidak berkembang. Walaupun penutup tubuh sudah mengalami adaptasi tetapi ciri ciri mamalia yang utama masih ada yaitu memiliki glandula mamae. lumba lumba tetap dikelompokkan pada kelas mamalia.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 16 Maret 2015 0:0
Bu, pak bagaimana ajukan pertanyaaan. online jogja. dalam bentuk gambar.??
Adik Lufia, untuk sementara fasilitas di KBS on line belum dapat memberi fasilitas pertanyaan dalam bentuk gambar. Mungkin dapat melalui email lalu dilampirkan dik... Untuk sementara gambarnya dideskripsikan ya....
HERMAN MURSITO 16 Maret 2015 0:0
Bu saya punya masalah dalam soal fisika ini yaitu soalnya jika 2 buah mobil a dan b melaju namun berbeda waktu yaitu a jam 7.00 sedangkan b 7.30 dan bertemu di 1 titk jika kecepatan a 20km/jam dan b 40km/jam berapakah waktu yang ditempuh 2 mobil tersebut jika jaraknya 130
Maaf adik meilani njawabnya agak terlambat karena kemaren ada masalah koneksi....
Nah semoga jawaban kali ini masih bermanfaat dik...
Jawaban bisa di donload. Silakan.....
lampiranApakah yang dimaksud homoioter, poikiloterm apa ciri masing masing
Adik Dinda, homoioterm adalah organisme yang sudah memiliki pengatur suhu, sehingga suhu tubuhnya relatif tetap tidak dipengaruhi oleh suhu lingkungan. Poikiloterm adalah organisme yang belum memiliki pengatur suhu sendiri, sehingga suhu tubuhnya dipengaruhi oleh suhu lingkungan, bila suhu lingkungan terlalu panas untuk mendinginkan masuk kedalam air begitu juga sebaliknya. hewan homoioterm biasanya sudah memiliki sistim transpot yang baik, dengan jantung memiliki dua serambi dan dua bilik dengan sekat yang sempurna.
Nah demikianlah penjelasan mengenai homoioterm dan poikiloterm, coba cari contoh organismenya.... selamat mencari