Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
18 Maret 2017
nailu
IPA Kelas 6

Apakah daun kaktus berlapis lilin ? Apakah teratai memiliki batang yang menggembung ?

Yang berlapis lilin ( kutikula) pada kaktus bukan daunnya, tetapi batangnya. Daunnya berbentuk duri. Sedangkan teratai batangnya berongga bukan menggembung. Batang yang menggembung terdapat padaa batang eceng gondok.
Sarmidi, S. Pd 18 Maret 2017 0:0


18 Maret 2017
nailu
IPA Kelas 6

Buaya, babi rusa, biawak, bangau dikelompokkan berdasarkan ?

Coba yuk kita amati, Buaya makan daging, babi rusa makan tumbuhan , biawak makan daging, bangau makan ikan , atau daging, Nah ternyata bukan 1 kelompok ya mbak.
Sarmidi, S. Pd 18 Maret 2017 0:0


18 Maret 2017
nailu
IPA Kelas 6

Apa fungsi jengger di atas kepala ayam jantan ?

Mbak Nailu yang hebat

Jengger ayam berfungsi untuk menarik lawan jenisnya.


Sarmidi, S. Pd 18 Maret 2017 0:0

18 Maret 2017
nailu
IPA Kelas 6

Apa itu yang dimaksud maya dalam sifat sifat cermin ? Terima kasih

Salah satu sifat bayangan yang dibentuk oleh cermin datar adalah maya, artinya bayangan tersebut tidak dapat ditangkap oleh layar. Misalkan Mbak Nailu meletakkan lilin yang menyala di depan cermin datar, maka bayangan nyala api tidak akan bisa ditangkap oleh kertas atau tembok yang berada didepan cermin. Bayangan nyata adalah bayangan yang dapat ditangkap oleh layar, ini bisa terjadi pada cermin cekung, yaitu jika letak benda dekat dengan cermin. Tentang masalah ini secara mendalam akan dipelajari di SMP.
Sarmidi, S. Pd 18 Maret 2017 0:0


17 Maret 2017
nailu
IPA Kelas 6

Saya mau tanya, sebenarnya pisang dan bambu itu berkembang biak dengan tunas batang atau tunas akar ? Lalu, apakah rumput teki berkembang biak dengan geragih ? Atau rizhoma ? Terima kasih.

Anak anakku yang hebat.

1. Pisang dan bambu berkembangbiak dengan tunas batang. Sedangkan rumput teki berkembangbiak dengan geragih.rizoma atau rimpang.


Sarmidi, S. Pd 18 Maret 2017 0:0

14 Maret 2017
hanifa
IPA Kelas 6

apa perkembangbiakan komodo dan buaya ada yang mengatkan ovoviviar apa benar?

komodo berkemabngvbiak dengan cara bertelur begitu juga buaya  berkemabngbiak dengan cara bertelur.

 


SLAMET WIDIANTORO 14 Maret 2017 0:0

3 Maret 2017
IPA Kelas 4

Sebutkan dan gambar fase fase bulan

Mas/Mbak.... silahkan didownload yaa... lampiran

Sarmidi, S. Pd 4 Maret 2017 0:0


3 Maret 2017
aulia
IPA Kelas 4

Sebutkan dan gambar fase fase bulan

Mbak Aulia.... Jawabannya silahkan didownload yaa...

 


Sarmidi, S. Pd 4 Maret 2017 0:0

24 Februari 2017
lisa
IPA Kelas 5

Bapak ibu guru saya mau tanya 1.apakah energi itu?

mbak Lisa....

Pengertian energi adalah kemampuan untuk melakukan usaha atau kerja. Di alam ini energi tidak dapat diciptakan dan dimusnahkan, tapi dapat berubah dari bentuk energi satu ke bentuk energi lai. Hal ini dikenal dengan hukum kekelan energi.

Contoh: Mbak Lisa bisa menggeser atau mengangkat meja jika Mbak Lisa memiliki energi atau tenaga. Tenaga atau energi yang tersimpan di dalam tubuh Mbak Lisa adalah energi kimia. Energi ini kemudian diubah menjadi energi gerak.


Sarmidi, S. Pd 4 Maret 2017 0:0

2 Maret 2017
Nabila Adna Vika (Lala)
IPA Kelas 5

Apa fungsi biji? (Bagian tumbuhan)

Ananda Nabila di meja belajar

Biji pada tumbuhan pada umumnya bermanfaat untuk perkembangbiakan.

Tumbuhan yang berkembangbiak dengan biji disebut berkembangbiak secara generatif

Beberapa contoh tumbuhan yang berkembangbiak dengan biji :

rambutan, mangga, jeruk, jambu, kelengkeng, dll

 


GIYOTO 2 Maret 2017 0:0

 

Ajukan Pertanyaan