Pertanyaan

 

Pertanyaan

Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS

 
17 Januari 2009
albert
IPA Kelas 11

bisa jelaskan tentang proses respirasi pada burung,katak,ikan,dan serangga secara jelas? thx..

Burung bernapas dengan paru - paru, pertukaran gas terjadi dalam alveolus. Pada saat terbang, burung tidak mengambil udara melalui hidung, udara pernapasan diperoleh dari udara cadangan yang terdapat dalam pundi - pundi hawa.

Katak bernapas dengan paru - paru dan kulit. Paru katak berupa kantong tanpa alveolus sehingga kurang mencukupi kebutuhan oksigen. Kekurangan ini dipenuhi dengan pengikatan oksigen secara difusi melalui kulit. Kulit katak dapat mengikat oksigen yang terdapat dalam udara maupun di air sehingga disebut ampibia.

Ikan bernapas dengan insang, pengikatan oksigen dan pertukaran gas terjadi pada saat sentuhan antara lembaran insang dengan air.

Serangga bernapas dengan sistem trakea, pertukaran gas terjadi dalam lorong - lorong trakeol yang langsung berhubungan dengan jaringan tubuhnya.


RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.

17 Januari 2009
Albert
IPA Kelas 11

bisa jelaskan tentang proses respirasi pada burung,katak,ikan,dan serangga secara jelas? thx..

Burung bernapas dengan paru - paru, pertukaran gas terjadi dalam alveolus. Pada saat terbang, burung tidak mengambil udara melalui hidung, udara pernapasan diperoleh dari udara cadangan yang terdapat dalam pundi - pundi hawa.

Katak bernapas dengan paru - paru dan kulit. Paru katak berupa kantong tanpa alveolus sehingga kurang mencukupi kebutuhan oksigen. Kekurangan ini dipenuhi dengan pengikatan oksigen secara difusi melalui kulit. Kulit katak dapat mengikat oksigen yang terdapat dalam udara maupun di air sehingga disebut ampibia.

Ikan bernapas dengan insang, pengikatan oksigen dan pertukaran gas terjadi pada saat sentuhan antara lembaran insang dengan air.

Serangga bernapas dengan sistem trakea, pertukaran gas terjadi dalam lorong - lorong trakeol yang langsung berhubungan dengan jaringan tubuhnya.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.

17 Januari 2009
Albert
IPA Kelas 9

bisa jelaskan tentang proses respirasi pada burung,katak,ikan,dan serangga secara jelas? thx..

 Alat pernafasan pada dasarnya merupakan bagian tubuh yang berfungsi sebagai tempat oksigen berdifusi masuk, karbondioksida berdifusi keliar.

Pada Burung

A;at pernafasan adalah paru paru, udara dari luar masuk kedalam tenggorokan, bronkus dan paru paru, diparu paru bagian alveolus merupakan tempat difusi  Odan CO2

Katak 

Alat pernafasan katak dewasa adalah paru- paru dan kulit, kulit katak pada bagian perut sangat tipis sehingga udara bisa secara langsung berdifusi ke dalam.

Ikan

Alat pernafasan ikan adalah insang, oksigen diair akan berdifusi kedalam tubuh insang pada saat air melewati rigi rigi insang, dan CO2 berdifusi keluar dari tubuh ikan.

 

Serangga

Corong hawa (trakea) adalah alatpernapasan yang dimiliki oleh serangga dan arthropoda lainnya. Pembuluh trakea bermuara pada lubang kecil yang ada di kerangka luar (eksoskeleton) yang disebut spirakel. Spirakel berbentuk pembuluh silindris yang berlapis zat kitin, dan terletak berpasangan pada setiap segmen tubuh. Spirakel
men punyai katup yang dikontrol oleh otot sehingga membuka dan menutupnya spirakel terjadi secara teratur. Pada umumnya spirakel terbuka selama serangga terbang, dan tertutup saat serangga beristirahat.

\"\"

Gbr. Trakea pada serangga

Oksigen dari luar masuk lewat spirakel. Kemudian udara dari spirakel menuju pembuluh-pembuluh trakea dan selanjutnya pembuluh trakea bercabang lagi menjadi cabang halus yang disebut trakeolus sehingga dapat mencapai seluruh jaringan dan alat tubuh bagian dalam. Trakeolus tidak berlapis kitin, berisi cairan, dan dibentuk oleh sel yang disebut trakeoblas. Pertukaran gas terjadi antara trakeolus dengan sel-sel tubuh. Trakeolus ini mempunyai fungsi yang sama dengan kapiler pada sistem pengangkutan (transportasi) pada vertebrata.

Mekanisme pernapasan pada serangga, misalnya belalang, adalah sebagai berikut :

Jika otot perut belalang berkontraksi maka trakea mexrupih sehingga udara kaya COZ keluar. Sebaliknya, jika otot perut belalang berelaksasi maka trakea kembali pada volume semula sehingga tekanan udara menjadi lebih kecil dibandingkan tekanan di luar sebagai akibatnya udara di luar yang kaya 02 masuk ke trakea.


RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.

17 Januari 2009
Albert
IPA Kelas 9

bisa jelaskan tentang mekanisme pertukaran oksigen dan karbondioksida secara jelas dan rinci?agar mudah dipahami. trims atas bimbingannya.,

Mekanisme pertukaran Oksigen dengan CO2 manusia terjadi di Alveolus pada paru-paru. Udara dari luar masuk ke trachea, bronkus, bronkeolus dan ke alveolus. Pada alveolus merupakan membran yang tipis dan diselubungi oleh pembuluh darah, pada tempat inilah oksigen yang ada diudara akan berdifusi kedalam pembuluh darah dan CO2 sisa pernafasan akan berdifusi kedalam alveolus dan dibuang keluar tubuh.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.


17 Januari 2009
Albert
IPA Kelas 11

bisa jelaskan tentang mekanisme pertukaran oksigen dan karbondioksida secara jelas dan rinci?agar mudah dipahami. trims atas bimbingannya.,

Oksigen yang dibutuhkan berdifusi masuk ke darah dalam kapiler darah yang menyelubungi alveolus. Selanjutnya, sebagian besar oksigen diikat oleh zat warna darah atau pigmen darah (hemoglobin) untuk diangkut ke sel-sel jaringan tubuh

Hemoglobin yang terdapat dalam butir darah merah atau eritrosit ini tersusun oleh senyawa hemin atau hematin yang mengandung unsur besi dan globin yang berupa protein.

\"\"Gbr. .Pertukaran O2 dan CO2 antara alveolus dan
Pembuluh darah yang menyelubungi

Secara sederhana, pengikatan oksigen oleh hemoglobin dapat diperlihat-kan menurut persamaan reaksi bolak-balik berikut ini :

Hb4 + O2 4 Hb O2 (oksihemoglobin)
berwarna merah jernih

Pengangkutan CO2 oleh darah dapat dilaksanakan melalui 3 Cara yakni sebagai berikut.

1. Karbon dioksida larut dalam plasma, dan membentuk asam karbonat dengan enzim anhidrase (7% dari seluruh CO2).

2. Karbon dioksida terikat pada hemoglobin dalam bentuk karbomino hemoglobin (23% dari seluruh CO2).

3. Karbon dioksida terikat dalam gugus ion bikarbonat (HCO3) melalui proses berantai pertukaran klorida (70% dari seluruh CO2). 
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.

16 Januari 2009
ani
IPA Kelas 9

pak tao bu.tolong jawab pertanyaan sya: jika kita(perempuan)mengalami keputihan yang trus-menerus.apakah hal tersebut dpt menyebabkan kita tidak mempunyai keturunan????

Keputihan diakibatkan oleh dua hal:

  1. Keputihan fisiologis terjadi sebelum atau setelah menstruasi, biasanya berupa cairan bening, tak berbau dan tidak terasa gatal (umumnya terjadi pada masa pubertas)
  2. Keputihan patologis disebabkan infeksi bakteri atau virus seperti:
  • Gonore, cairan yang dihasilkan lebih kental, kehijauan dan terasa gatal
  • Parasit Trikomonas vaginalis, cairan yang dihasilkan lebih encer, kekuningan dan terasa gatal.
Keputihan yang terlambat diobati mengakibatkan infeksi indung telur yang menjadi penyebab kemandulan.
Arif Ichwantoro

16 Januari 2009
TYA
IPA Kelas 9

pak tao bu,apa saja sich kemungkinan soal yang akan keluar pada UAN??

Buat adik TYA coba cermati SKl (standar kompetensi kelulusan) yang sudah ada.
Arif Ichwantoro


16 Januari 2009
IPA Kelas 11

saya mau tanya.. saya ingin ikut bimbel,dapatkah anda menyebutkan bimbel terbaik dan jg tempat privat yg gurunya bermutu..makasih banyak..

Menurut yang kami ketahui, di dunia ini belum pernah ada guru, tentor, atau siapapun yang dapat membuat seorang siswa menjadi pintar, kecuali siswa tersebut berusaha dengan sungguh - sungguh untuk belajar dan memahami ilmu pengetahuan sehingga lebih paham daripada siswa lain. Makasih atas perhatiannya, Selamat belajar!
Arif Ichwantoro


15 Januari 2009
Dwi Aji Kurniawan
IPA Kelas 9

bila batu baterai 5v diparalel dengan batu baterai 10v,tegangannya berapa?

Diketahui :E1 = 5V ; E2 = 10V

Ditanyakan : Etotal=.....?

Jawab :       

Et = E1 + E2 + E3 + ....

Et = 5V + 10V 

   = 15 V

 


Arif Ichwantoro

14 Januari 2009
IPA Kelas 3

apa yang menyebabkan radiasi

Radiasi biasanya berarti transmisi gelombang, objek atau informasi dari sebuah sumber ke medium atau tujuan sekitarnya.

Dalam fisika, konsep yang berhubungan adalah:

Dalam Biologi, radiasi adaptive adalah sebuah proses dalam biologi evolusi dimana satu spesies menjadi banyak dalam rangka beradaptasi ke niche ekologi tertentu.

Radiasi kadangkala juga digunakan, tidak tepat, untuk menunjuk ke kontaminasi radioaktif, pembebasan isotop radioaktif ke lingkungan. Isotop tersebut kemudian melepaskan radiasi terionisasi, yang dapat membuat parah apabila isotop tersebut diserap oleh tumbuhan, hewan atau manusia, karena isotop kemudian melepas radiasi terionisasi dari dalam organisme
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd.

 

Ajukan Pertanyaan