Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Bapak Budi menginginkan bunga merah putih dengan menyilangkan antara tanaman bunga merah (MM) dengan bunga putih (mm). Ternyata anakan yang diperoleh bunga merah. Karena belum mendapatkan hasil yang diharapkan bapak Budi kembali menyilangkan antar F1 dengan sesamanya sehingga diperoleh F2. Dari hasil F2 tercapaikah keinginan bapak Budi?
Hallo adik Rismiyati, pada soal tersebut pak Budi menginginkan bunga merah putih, anggap yang diharapkan satu bunga merah tetapi ada bagian putihnya. dan dari persilangan antara induk tanaman berbunga merah denagn tanaman berbunga putih dihasilkan tanaman berbunga merah maka sifat merah adalah dominan. mari kita selesaikan pertanyaan itu dengan dagram persilangan berikut
MM >< mm
Merah putih
Mm
merah
Mm >< Mm
F2 MM merah
Mm merah
Mm merah
mm putih
berarti tidak dihasilkan tanaman berbunga merah putih seperti keinginan bapak Budi.
Demikian jawaban untuk adik Rismiyati, selamat belajar
Apakah enzim yang dihasilkan pankreas, apa fungsinya mengapa pankreas tidak bisa untuk mencerna
Hi rismiyati,
Enzim yang dihasilkan pankreas:
1. Amilase, berfungsi untuk mencerna amilum/karbohirat menjadi gula/glukosa
2. Lipase, berfungsi untuk mencerna lemak menjadi asam lemak dan gliserol
3. Tripsinogen, yang di usus halus diaktivaai oleh enterokinase menjadi tripsin. Tripsin inilah yang kemudian mencerna protein menjadi asam amino.
Kenapa sih pankreas tidak mencerna makanan? Gt ya? Pencernaan makanan dilakukan pada saluran pencernaan yaitu prgan yg dilewati oleh makanan. Sedangkan pamkreas bukan saluran pencernaan, melainkan lelenjar pencernaan (yaitu organ cerna yg menghasilkan enIm/sekret yang berguna untuk proses pemcernaan)
Begitu nanda rismiyati...makaaihbya pertanyaannya..
Enzim yang dihasilkan pankreas untuk mencerna protein apakah tripsin atau tripsinogen?
Hi nanda rismiyati lagi ya...
Hmm...pertanyaannya masih seputar pankreas ya, pada jawaban pertanyaan sebelumnya sudah saya kelaskan sekret apa yang dihasilka oleh pankreas. Apa coba?
Tripsinogen. Yups, kmudian diaktifkan menjadi tripsin di usus halus oleh enterokinase. Tripsin berfungsi untuk mencerna protein/pepton menjadi asam amino..
Ok, ris...semangat belajarnya yak.
Apakah yang dimaksud gelombang? Apa ada manfaatnya
Adik Rosit, jawaban bisa dilihat di sini ya... silakan download... lampiran
HERMAN MURSITO 23 Maret 2020 0:0
Revolusi bumi mengakibatkan terjadinya gerak semu tahunan matahari.Hal ini mengakibatkan
Salam Sejahtera Wisnu
Selamat bergabung di KBS Jogja
Matahari seolah-olah bergerak atau berpindah tempat. gerak inilah yang disebut gerak semu tahunan Matahari.
Akibatnya :
Matahari tampak terbit dari tempat yang berbeda setiap periode tertentu dalam setahun. Padahal, Matahari sebenarnya tidak mengalami perubahan posisi. Kenampakan ini terjadi akibat revolusi Bumi.
Demikian Wisnu.
Salam Sejahtera
Semangat belajar dan berlatih
Selamat malam bapak dan ibu guru, saya mau tanya. Mengapa kita harus sering cuci tangan pakai sabun saat ada wabah Korona?
Selamat malam ananda. Salam sehat.
Korona disebabkan oleh virus, mengapa kita disarankan sering mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir karena dengan air sabun dan air yang mengalir diharapkan bakteri dan virus yang ada ditangan akibat kita memegang benda dapat ikut terbawa air dan dapat mati.
Demikian semoga membantu. Selalu cuci tangan dan jaga kesehatan ya.
Apakah fungsi biuret untuk praktikum uji urin
Ananda Rhosit, biuret merupakan indikator atau penanda adanya protein. Bila bahan mengandung protein ditambahkan biuret akan memberi respon warna larutan yang mengandung protein tersebut berwarna ungu. Pada proses pembentukan urin di ginjal , protein yang ada dalam darah tidak terfiltradi karena berat molekul besar. Sehingga pada filtrat glometolus tidak mengandung protein. Praktikum menguji urin dengan menggunakan biuret berarti untuk mengetahui apakah urin mengandung protein atau tidak. Demikian penjelasan fungsi biuret untuk menguji urin...coba Ananda Roshit cari apakah kelainan pada ginjal dengan ciri urin mengandung protein....Selamat belajar, terus semangat.
RR.RETNO YOSIANI T SARI, S.Pd. 22 Maret 2020 0:0
Mengapa benda di gelindingkan bisa berhenti
Benda di gelindingkan berhenti karena adanya ya gesek yang menghambat benda, .swhingga benda berhenti.
SLAMET WIDIANTORO 20 Maret 2020 0:0
Gula, susu bubuk, krimer nabati, beta karoten Cl 75130, coklat bubuk, asesulfam K, garam, dan Natriun bonzoat. Zat aditif yang berfungsi sebagai pemanis & pengawet berturut-turut adalah... A. Gula & krimer nabati B. Susu bubuk & garam C. Asesulfam K & natriun bonzoat D. Coklat bubuk & beta karoten Cl 75130
Selamat datang di KBS ananda Deni,
Kita lihat satu persatu fungsi zat aditif pada makanan
- gula berfungsi sebagai pemanis
- susu bubuk berfungsi sebagai penambah cita rasa, memperkuat aroma
- krimer nabati berfungsi menambah cita rasa pada makanan
- Beta karoten Cl 75130 berfungsi sebagai pewarna (warna jingga)
- coklat bubuk berfungsi sebagai pewarna, memperkuat aroma, menambah cita
rasa
- aselsulfan K berfungsi pemanis
- garam sebagai penyedap, pengawet
- natrium benzoat berfungsi sebagai pengawet (minuman, kecap, Manisa)
Jadi jawaban yang tepat yaitu C
Demikian jawaban dari saya, semoga bisa menambah pengetahuan
Tenggorokan berfungsi untuk?
Ananda
fungsi tenggorokan adalah untuk menghubungkan antara hidung dengan paru-paru dalam proses pernafasarn. Tenggorokan memiliki silia atau rambut halus untuk menyaring kotoran yang masuk bersama udara.
Semangat belajar semoga kita selalu sehat dan bahagia. aamiin