Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Sampaikan pertanyaan menganai kesulitan belajarmu kepada tim narasumber yang kompeten. Kamu harus login JSS terlebih dahulu untuk mengajukan pertanyaan, klik di sini untuk login JSS
Pada sebuah ladang terdapat 22 ekor hewan yang terdiri dari ayam dan kambing. Jumlah kaki-kaki hewan yang terdapat di ladang 60 buah. Banyaknya ayam di ladang adalah ….
Sdr. Zulfa di meja belajar.
Misal banyaknya ayam = a
banyaknya kambing = b
Maka a+b=22
Jumlah kaki-kaki ayam = 2a (krn ayam punya 2 kaki)
jumlah kaki-kaki kambing = 4a (krn kambing punya 4 kaki)
maka 2a+4b=60
Bisa kita gunakan model subtitusi
a+b=22 maka a=22-b
2a+4b=60
2(22-b)+4b=60
44-2b+4b=60
44+2b=60
2b=60-44
2b=16
b=8
a=22-b
a=22-8
a=14
Jadi banyaknya ayam di ladang adalah 14 ekor,,,
Sebuah bangun persegi panjang memiliki keliling 28 cm. Luas terbesar bangun tersebut adalah A.40 cm2 B.45 cm2 C.48 cm2 D.49 cm2 Mohon segera ya
Selamat pagi ananda Dino,
Ibu akan menjawab soal ananda,
Diketahui: Keliling persegi panjang = 28
Ditanya: luas maksimal
Jawab :
Keliling = 2 x ( p + l )
28 = 2 x ( p + l )
14 = p + l
Kemungkinan yang mungkin :
p = 10 , L = 4 maka luas = p x l = 10 x 4 = 40
P = 9, L = 5 maka luas = p x l = 9 x 5 = 45
P = 8, L = 6 maka luas = P x L = 8 x 6 = 48
P = 7, L = 7 maka luas = P x L = 7 x 7 = 49 ( karena P = L, maka bukan persegi panjang tetapi persegi).
Jadi, luas maksimal persegi panjang itu adalah 48 cm persegi.
Demikian jawaban dari saya semoga paham.
Selamat belajar!!!
Alas sebuah prisma berbentuk segitiga dengan panjang sisi 12 cm, 16 cm dan 20 cm. Jika tinggi prisma30 cm, maka luas permukaan prisma adalah
Sdr. Zulfa di meja belajar..
Luas permukaan Prisma = (12x16)/2 + (12+16+20)x30
= 192/2 + 48x30
= 96 + 1440
= 1536
Jadi luas permukaan prisma tersebut adalah 1.536 cm2
Jarak jogja-salatiga 72km.pak harto berangkat dr jogja ke solo menggunakan sepeda motor dengan kecepatan rata rata 44km/jam.pada waktu dan rute yg sama pak priyo berangkat dari salatiga ke jogja dengan kecepatan rata rata 52km/jam.pak harto berpapasan dengan pak priyo setelah menempuh jarak......km.{mnta bantuannya yaa oak/bu guru..sbelumnya sy ucapkan terimakasih}
Waktu papasan=
jarak : (K1+K2)
72 : (44+52)
72 : 96
3/4 jam
Pak harto berpapasan dengan pak priyo setelah menempuh=
Waktu papasan x kecepatan pak harto
3/4 x 44 km
33 km
Selamat belajar
Sebuah bangun persegi panjang memiliki keliling 28 cm. Luas terbesar bangun tersebut adalah
Keliling = 2 x (p+l)
28 = 2 x (p+l)
p+l = 28:2
p+l = 14
Kombinasi yang dapat digunakan apabila p+l = 14
13+1 ; 12+2 ; 11+3 ; 10+4 ; 9+5 ; 8+6
Luas = p x l
13x1= 13
12x2= 24
11x3= 33
10x4 = 40
9x5= 45
8x6= 48
Jadi luas terbesar bangun tersebut adalah 48 cm2
Dalam latihan mendaki gunung,dewi dapat menyelesaikan perjalanan dari garis start ke pos 1 dalam waktu 1 jam 04 menit 35 detik sementara tiara dapat menyelesaikan dalam waktu 59 menit 46 detik.adapun dari pos 1 ke pos 2,dewi dapat menyelesaikan dalam waktu 1 jam 58 menit 57 detik sementara tiara dapat menyelesaikan dalam waktu 1 jam 59 menit 48 detik.selisih waktu yang di perlukan oleh dewi dan tiara dari garis start untuk sampai ke pos 2 adalah..
Ananda Lisya selamat siang, ini jawaban soal yang ananda tanyakan.
Jawab
Dewi : 1 jam 04 menit 35 detik Tiara : 0 jam 59 menit 46 detik
1 jam 58 menit 57 detik 1 jam 59 menit 48 detik
___________________ + ____________________ +
2 jam 62 menit 92 detik 2 jam 58 menit 94 detik
Selisih waktu Dewi dengan Tiara = 62 menit 92 detik – 58 menit 94 detik
= 61 menit 152 detik – 58 menit 94 detik
= 3 menit 58 detik
= 238 detik
Danang mengendarai sepeda motor dr magelang menuju yogya yg berjarak 45km,dengan kecepatan rata rata 30km/jam.20menit kemudian,Burhan mengendarai sepeda motor dari yogya menuju magelang dnegan jalur yg sama.kecepatan rata rata Burhan 40km/jam.jarak yg ditempuh Burhan ketika berpapasan dengan Danang adalah A.15km. B.17,5km C.20km. D.35km {Mohon bantuan caranya yaa pak/bu guru,terimakasih bnyak...}
Hello Miss, Joy read the quarter of the time that Ronald read. Ronald read only two-fifth of the time that Randy read. Randy read twice as long as Rosa. If Rosa read 5 hours, how long did Joy read? Thanks
Jumlah dua buah bilangan bulat 38. Dua kali bilangan pertama dikurang bilangan kedua 13. Selisih jedua bilangan tersebut adalah...
Mas Ibrahim di meja belajar..
Misal bil 1 = a
bil 2 = b
a+b=38 berarti a=38-b
2a-b=13
2(38-b)-b=13
76-2b-b=13
-2b-b=13-76
-3b=-63
b=-63 : -3
b=21
a=38-b
=38-21
a=17
Silisih kedua bilangan tersebut adalah 21-17 = 3
Diketahui sebuah prisma dengan banyak rusuk dan banyak sisi berturut-turut 18 dan 8. Alas prisma tersebut berupa...
Mas ibrahim di meja belajar
Prisma
Banyak rusuk = 18
Banyak Sisi = 8
Banyak rusuk = 3n
Banyak sisi = n+2
3n=18
n=6
Jadi Alas prisma berbentuk segi enam